jenis usaha yang dimiliki oleh perusahaan listrik negara (pLn dan kereta api indonesia (kal) adalah
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban a1m
Jenis usaha yang dimiliki oleh Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan Kereta Api Indonesia (KAI) adalah Badan Usaha Milik Negara.
Pembahasan
Hai teman-teman BrainlyLovers...!!! Sekarang kita akan membahas BUMN.
Selamat belajar...!!!
1. Pengertian
Badan Usaha Milik Negara (BUMN) adalah suatu badan usaha dengan modal dimiliki pemerintah yang berasal dari kekayaan negara.
2. Tujuan BUMN
- Memberi sumbangsih bagi pertumbuhan dan perkembangan ekonomi nasional
- Menambah penerimaan negara dari semua sektor usaha BUMN
- Memperoleh keuntungan dari berbagai sektor usaha BUMN
- Bertanggungjawab atas penyediaan barang serta jasa yang berkualitas dalam pemenuhan hajat hidup orang banyak
- Menjadi pionir dalam kegiatan usaha yang belum dilaksanakan oleh koperasi dan pihak swasta
- Berpartisipasi aktif dalam bimbingan dan bantuan kepada pengusaha ekonomi lemah, masyarakat, dan koperasi
3. Fungsi BUMN
- BUMN sebagai penyedia berbagai produk barang dan jasa yang memiliki nilai ekonomis yang tidak dapat disediakan oleh pihak swasta.
- BUMN sebagai alat pemerintah Indonesia dalam mengelola dan menata kebijakan perekonomian masyarakat Indonesia.
- BUMN sebagai penyedia layanan dalam penyediaan barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
- BUMN sebagai pelopor sektor-sektor ekonomi oleh pihak swasta belum diminati.
- BUMN sebagai penyedia lapangan kerja, namun sebagai penambah pendapatan negara.
- BUMN mendorong usaha kecil koperasi serta mikro agar berkembang.
- BUMN meningkatkan dan mendorong berbagai aktivitas masyarakat di lapangan usaha.
4. Jenis BUMN
a. Badan Usaha Perseroan (Persero)
Modal yang dimiliki paling sedikit (minimal) 51% dari total modal milik badan usaha dengan sisa modal berasal dari pihak lain. Contoh : PT. PLN, PT KAI, PT. PINDAD, PT. Garuda Indonesia, dll.
Ciri-Ciri BUMN Perseroan
- Usulan dan pendiriannya dilakukan menteri
- Modalnya dalam bentuk saham
- Pemimpinnya berupa direksi
- Modal secara sebagian atau keseluruhan adalah milik negara
- Pegawai persero berstatus sebagai PNS (Pegawai Negeri Sipil)
- Tidak memperoleh fasilitas dari negara
- Undang-undang mengatur status perseroan terbatas
- Tujuan utamanya adalah memperoleh laba
b. Badan Usaha Umum (Perum)
Modal yang dimiliki Perum secara keseluruhannya berasal dari negara. Perum tidak terbagi atas saham-saham dan seluruh kepemilikan di tangan pemerintah. Contoh : Perum DAMRI, Perum Pengadaian, Perum BULOG, dll.
Ciri-Ciri BUMN Perum
- Melayani kebutuhan masyarakat umum
- Pemimpin berupa direksi atau direktur
- Modalnya dihimpun dari banyak pihak
- Pemerintah mengelola modal secara terpisah dari kekayaan negara
- Bagi perusahaan go public modal berbentuk obligasi atau saham
- Pegawai perusahaan berstatus dari pihak swasta
Pelajari Lebih Lanjut
- Kajian tentang alasan pemerintah mendirikan BUMN bisa coba cek brainly.co.id/tugas/2256724
- Kajian tentang Perseroan Terbatas bisa coba cek brainly.co.id/tugas/12031126
- Kajian tentang BUMN bisa coba cek brainly.co.id/tugas/20310554
Detail Jawaban
Kelas : 10
Mapel : Ekonomi
Bab 7 : Konsep Badan Usaha dalam Perekonomian Indonesia
Kode : 10.12.2007
Kata Kunci : BUMN, Perusahaan Listrik Negara, Kereta Api Indonesia.