B. Indonesia

Pertanyaan

Tolong ya, Fakta dan opini dalam teks pro kontra pengalihan fungsi lahan sawah menjadi rumah susun sederhana sewa

1 Jawaban

  • Kelas : X
    Pelajaran : Bahasa Indonesia
    Kategori : teks eksposisi
    Kata kunci : kalimat fakta, kalimat opini, teks "Pro Kontra Pengalihan Fungsi Lahan Sawah Menjadi Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa)"

    Pembahasan:
    Kalimat fakta adalah kalimat yang menyajikan fakta-fakta yang dapat berupa data atau hasil wawancara
    Kalimat opini adalah kalimat yang memberikan alasan-alasan yang logis.

    Kalimat fakta pada teks "
    Pro Kontra Pengalihan Fungsi Lahan Sawah Menjadi Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa)"
    Di antara yang mendapat untung adalah buruh pabrik yang ada di Desa Gedanganak, di mana mereka senang bisa mendapatkan rumah yang murah mengingat gaji buruh pabrik yang masih dirasa sangat belum dapat mengcover kebutuhan hidupnya.
    - Pada umumnya orang-orang yang tidak bekerja ini adalah lulusan SD yang tidak bisa diserap oleh pabrik dan garmen di sekitar Gedanganak ini atau mereka para orangtua yanag sudah terbiasa dengan pekerja serabutan mengingat pekerjan di proyek rumah susun ini tidak setiap hari melainkan ketika ada panggilan saja.
    Pihak yang mendapatkan kerugian dari pembangunan ini adalah mereka para peternak yang biasanya menanam rumput pada lokasi rumah susun ini kehilangan sebagian lahan hijauan makan ternak mereka.

    Kalimat opini:
    Namun, jika alih fungsi lahan pertanian produktif dibiarkan saja dan tidak dikendalikan maka sudah tentu akan berdampak negatif bagi masyarakat itu sendiri, mengingat begitu penting dan bermanfaatnya lahan pertanian bagi masyarakat itu sendiri.
    Untuk itu diharapkan pemerintah dapat meminimalisir dampak negative dari sebuah program kebijakan atau program kampanye.
    Keterbatasan lahan manjadi alasan yang selalu menjadi jawaban atas sebab program pembangunan rumah susun sederhana sewa ini untuk mengambil alih lahan pertanian di Desa Gedanganak ini, tidak ada lahan lagi selain mengubah lahan pertanian menjadi rumah susun kalau hal ini selalu menjadi faktor dari pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah lama kelamaan kata-kata Indonesia Negara Agraris perlu dipertanyakan lagi apalagi Indonesia sebagai lumbung padi.

Pertanyaan Lainnya